enisusanti

BiNusian weblog

iCute Green Box: Andal dan Tidak Mahal

Tidak semua orang membutuhkan PSU dengan serangkaian feature hebat. Golongan ini umumnya mencari PSU yang cukup andal dengan harga yang terjangkau. Untuk pasar macam inilah seri Green Box dari iCute ini dihadirkan. Meskipun produk iCute (yang berkualitas) umumnya agak mahal, permintaan pasar yang memandang PSU sebagai komponen kurang penting membuat PSU seperti Green Box tetap diproduksi (dengan pengurangan di sana-sini).

Kapasitas 500 W yang ditampilkan Green Box hanya merupakan daya maksimum sehingga kami menduga daya aslinya (rated) sekitar 400 watt saja. Daya ini tergolong masih memadai untuk PC kelas low/mid-endyang tidak membutuhkan banyak komponen. PSU ini hanya menyediakan port SATA yang minim (hanya 2 buah) sehingga akan menyulitkan jika suatu saat ada penambahan peranti pada sistem.

Selain hadir dengan polesan glossy, PSU ini juga memakai kipas 12 cm model transparan dengan tambahan lampu LED hijau. Bagaimana pun juga, sebagian konsumen mudah tertarik dengan keindahan fisik dibandingkan kemampuannya.

Karena hanya berdaya maksimal 500 W, kami menjalankan PSU dengan mengganti VGA HD 4870 X2 dengan HD 4770 yang tidak rakus daya. Sebenarnya kami cukup menyukai kestabilan tegangan pada PSU ini meski rail 12 V terbilang kurang optimal. Tingkat efisiensinya juga terbilang bagus. Namun, karena tak memakai modul PFC aktif, faktor dayanya hanya mencapai kisaran 57-58% saja. Secara keseluruhan, kami nilai PSU ini biasa saja meski harganya memang amat menggoda. Selain itu, faktor daya tahan Green Box menjadi satu pertanyaan besar yang harus dibuktikan oleh waktu. (Deny Prasetyo)

142013p

sumber : infokomputer

This entry was posted on Thursday, January 14th, 2010 at 8:28 pm and is filed under Uncategorized. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

Leave a Reply





XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>